Nestapa di Bulan Desember
Nestapa di Bulan Desember
Karya : Frans Jonathan Simatupang
Kuberlari mengejar rasa yang akan pergi
Memberanikan diri berbicara kepada rasa
Berbisik padanya :
“Aku mencintai dan ingin memilikiMu”
Terdengar begitu bodoh bukan?
Tetapi apa yang kudapatkan?
Cinta dibalas cinta?
Sesama ingin memiliki?
Ternyata tidak sama sekali
Rasa memberiku motivasi belaka
Yang seakan aku tak mengerti maksudnya
Bahwa ada pria lain yang lebih nirmala dari padaku
Jatuh dalam kesedihan diri sendiri
Tetapi sampai sekarang
Aku tak dapat membencimu rasa
Mungkin karena aku mencintaimu
Atau ternyata aku suci aslinya
Timika, 11 Maret 2023
Karya : Frans Jonathan Simatupang
Kuberlari mengejar rasa yang akan pergi
Memberanikan diri berbicara kepada rasa
Berbisik padanya :
“Aku mencintai dan ingin memilikiMu”
Terdengar begitu bodoh bukan?
Tetapi apa yang kudapatkan?
Cinta dibalas cinta?
Sesama ingin memiliki?
Ternyata tidak sama sekali
Rasa memberiku motivasi belaka
Yang seakan aku tak mengerti maksudnya
Bahwa ada pria lain yang lebih nirmala dari padaku
Jatuh dalam kesedihan diri sendiri
Tetapi sampai sekarang
Aku tak dapat membencimu rasa
Mungkin karena aku mencintaimu
Atau ternyata aku suci aslinya
Timika, 11 Maret 2023
Comments